Ini Dia 16 Rekomendasi Makanan yang Awet Tanpa Kulkas, Cocok Untuk Anak Kos!
Makanan pastinya jadi sesuatu yang paling penting untuk diperhatikan anak kos, salah memilih menu makan bisa membuat uangmu habis lho!
Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menghemat pengeluaran adalah dengan menyediakan stok lauk makan, walaupun kebanyakan lauk harus disimpan di kulkas agar tahan lama. Tapi jangan khawatir! karena masih ada jenis-jenis makanan yang dapat kamu simpan tanpa perlu lemari pendingin.
Mengutip dari x.com/@cynematographi, berikut daftar makanan yang dapat kamu simpan di suhu ruang tanpa memerlukan lemari pendingin:
1. Gudeg Kalengan
Masih mempertahankan ciri khas Jogja dan menghadirkan kepraktisan yang disukai anak muda masa, Gudeg kini tersedia dalam kemasan kaleng yang bisa kamu nikmati kapan saja. Cara menghidangkannya mudah, cukup dipanaskan saja sudah bisa menjadi santapan nikmat dan cepat untuk anak kos.
2. Bebek Madura Suwir
Bebek Madura memiliki cita rasa khas dengan bumbu menggugah selera, biasanya hanya dapat ditemukan langsung pada rumah makan, namun sekarang kamu bisa menikmati bebek Madura suwir dengan lebih instan. Selain harganya yang terjangkau, bebek madura suwir juga bisa tahan hingga 2 bulan tanpa kulkas lho!
3. Kering Kentang/Kentang Mustofa
Makanan andalan sejuta anak kos, Kentang mustofa bisa digunakan sebagai lauk ataupun untuk cemilan. rasanya yang manis gurih membuat kentang mustofa cocok dinikmati oleh semua kalangan, terutama anak muda.
4. Rendang
Masakan khas Minangkabau ini biasanya dapat kamu temui di Rumah Makan (RM) Padang dekat kosmu, tapi kalau jarak kos kamu cukup jauh dari RM Padang, jeng jeng jeng! sekarang sudah ada rendang kalengan yang dapat kamu nikmati dan isimpan tanpa perlu masuk kulkas, praktis bukan?
5. Abon Ayam
Menu andalan lain tanpa perlu kulkas nih, Abon! rasanya yang gurih mampu membangkitkan seleramu, apalagi dimakan bersama nasi panas, hmm lezatnya~
6. Sarden
Sarden kalengan menjadi salah satu makanan yang praktis untuk dihidangkan, cukup panaskan sarden, dan voila! kamu sudah dapat satu porsi ikan sarden yang mantap.
7. Ikan Krispi
Menu lain yang khas dengan keunikan cita rasanya, ikan krispi menjadi menu yang recommended untuk para anak kos. Selain mudah dinikmati karena tidak perlu dipanaskan, ikan krispi juga dikemas dengan praktis dan dapat bertahan lama.
8. Tempe Orek Kering
Tempe orek dibuat dengan berbagai rempah seperti bawang goreng merah dan putih membuat wanginya menggoda. Cocok dinikmati sebagai tambahan lauk pauk atau bisa juga dimakan dengan nasi panas. Tempe orek kering dapat bertahan selama 60 pada suhu ruang.
9. Nori Tabur
Hadirkan rasa gurih dari perpaduan rumput laut panggang, bawang goreng dan wijen yang bangkitkan seleramu, nori tabur cocok disimpan sebagai stok makanan anak kos yang suka sat set.
10. Keripik Usus
Keripik usus ayam dibuat dengan menggunakan menggunakan banyak bumbu rempah dan digoreng tepung sehingga menghasilkan tekstur renyah. Keripik usus mengandung banyak lemak di banding bagian tubuh ayam lainnya, dan berkhasiat menyembuhkan penyakit beser melalui vitamin A, B, & C yang dikandungnya membuat keripik usus ayam cocok bagi anak muda.
11. Remukan Peyek
Peyek biasanya dibuat dengan bahan dasar kacang hijau, namun ada juga peyek yang terbuat dari ikan, bayam, kengingkir, kacang kedelai, dan kacang tanah. Remukan peyek cocok digunakan sebagai lauk, pelengkap atau cemilan. Rasanya yang gurih dijamin bangkitkan selera makanmu~12. Kulit Ayam Krispi
Ayam pastinya jadi menu andalan sejuta anak kos karena rasanya yang mudah diterima lidah, harga murah, dan mudah dikreasikan. Salah satu kreasi yang wajib kamu coba adalah kulit ayam krispi, dengan rasa yang lezat, tekstur renyah, dan mudah disimpan, kulit ayam krispi dapat tahan hingga 3 minggu dalam keadaan tertutup di kemasan.
13. Sambal Teri
Sambal teri dibuat dengan teri asli bercampurkan bumbu pilihan. Walaupun tanpa pengawet, sambal teri medan bisa bertahan hingga 5 hari tanpa perlu disimpan dalam kulkas lho!
14. Sambal Cumi
Sambal cumi jadi salah satu makanan yang wajib kamu coba, rasanya yang pedas gurih sangat cocok dimakan bersama nasi panas.
15. Sambal Ikan Roa
Sambal ikan punya banyak jenis, salah satunya adalah sambal ikan roa. Mempersembahkan cita rasa khas Manado, sambal ikan roa menawarkan sensasi kenikmatan dari ikan roa yang lembut dengan campuran sambal pedas gurih.
16. Sambal Cakalang
Ikan cakalang sudah tidak asing lagi pada kalangan pecinta kuliner, rasanya yang gurih membuat cakalang diminati berbagai kalangan, apalagi dicampur dengan pedasnya bumbu sambal, hmm. Makanan asal Sulawesi bagian utara ini sekarang dapat kamu nikmati dengan lebih praktis lho!
Itu dia 16 jenis makanan yang dapat kamu jadikan stok di kos atau asrama, segara pilih makanan kesukaanmu dan selamat menikmati~
Penulis: Aisha Veranda Kartika
Editor: Ma'Unatul Hamidah
Belum ada Komentar untuk "Ini Dia 16 Rekomendasi Makanan yang Awet Tanpa Kulkas, Cocok Untuk Anak Kos!"
Posting Komentar