Entri yang Diunggulkan

Curug Bengkawah, Air Terjun Kembar di Kabupaten Pemalang

Maraknya Kasus Pembullyan, Mahasiswa KKN Adakan Kampanye Stop Bullying


 Pemaparan materi stop bullying oleh mahasiswa KKN (Kholis/Posko 6)


DIREKTORIJATENG.ID - Banyaknya kasus bullying di Sekolah, mahasiswa KKN berikan literasi tentang Stop Bullying pada siswa-siswi SDN 02 Tanjungsari, Jumat (2/8). 

Sosialisasi ini guna mencegah anak-anak supaya tidak melakukan bully pada teman sebayanya. Karena sekarang ini banyak sekali kasus bullying di sekolah-sekolah. 

Sosialisasi ini diikuti oleh siswa-siswi kelas 4, 5 dan kelas 6. Mereka sangat semangat dan memperhatikan materi yang disampaikan. 

"Saya sangat termotivasi dengan adanya sosialisasi ini, karena bullying itu harus dicegah," ucap Aulia, salah satu siswi kelas 5. 


Menurut Kepala Sekolah, SD ini sudah ada program dari guru secara berkala untuk mengajarkan tentang stop bullying. Kepala sekolah melihat secara langsung atau mendengar pengakuan anak-anak dan kami langsung ambil tindakan sesuai dengan kategori anak. 

Selain itu, di sekolah ini setiap ada anak melakukan atau pengaduan kami konfirmasi langsung kepada anak tersebut. dan guru-guru juga selalu menguji anak-anak untuk jujur. 

"Dengan adanya sosialisasi ini, semoga Bullying ini tidak akan terjadi lagi kedepannya, dan anak-anak juga sadar kalau bully itu sangat membahayakan bagi mental temannya," pungkasnya.

Ulya Khoirunnisa Saya merupakan seorang mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam di UIN Walisongo Semarang

Belum ada Komentar untuk "Maraknya Kasus Pembullyan, Mahasiswa KKN Adakan Kampanye Stop Bullying"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel