Entri yang Diunggulkan

Curug Bengkawah, Air Terjun Kembar di Kabupaten Pemalang

Mahasiswa KKN Posko 6 Ikut Berpartisipasi di Hari Pertama MPLS

Anak-anak terlihat antusias pada hari pertama masuk sekolah (Ulya K/Posko 06)

DIREKTORIJATENG.ID - Masa pengenalan lingkungan sekolah TK Bunga Tanjung Desa Tanjungsari diawali dengan perkenalan guru-guru kemudian dilanjutkan senam bersama di halaman sekolah pada Senin (22/7). 

Mahasiswa KKN posko 6 turut serta membantu dalam kegiatan masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS). Menjadi pengalaman baru bagi mahasiswa KKN, mengajar di TK itu jadi sebuah pengalaman yang sangat menyenangkan dan tak terlupakan. Karena menghadapi banyak anak-anak itu ternyata butuh kesabaran yang sangat luas.

"Jadi pengalaman pertama bagi saya mengajar TK dan ternyata cukup menantang namun seru menghadapi anak-anak dengan berbagai karakter yang berbeda," ucap Ana, salah satu Mahasiswa KKN.


Hari pertama masuk sekolah terlebih bagi murid baru pasti akan jadi pengalaman yang tak terlupakan, wajar saja tidak sedikit murid baru yang menangis karena mencari ibunya di saat awal masuk kelas. Dalam pertemuan pertama, para murid diberikan kalung sebagai tanda pengenal dan juga diajak menyanyi dan bermain bersama mahasiswa KKN.

"Perasaannya sangatlah senang, karena mengajar anak-anak TK itu terasa tidak seperti mengajar tapi lebih suka bermain dan bernyanyi bersama mereka," Ujar Zulfi, salah satu mahasiswa KKN.

Harapannya semoga anak-anak selalu semangat dalam belajar dan meraih cita-cita yang diinginkan serta menjadi kebanggaan orang tua.

Penulis : Ulya Khoirunnisa (Mahasiswa KKN Posko 06)

 

Ulya Khoirunnisa Saya merupakan seorang mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam di UIN Walisongo Semarang

Belum ada Komentar untuk "Mahasiswa KKN Posko 6 Ikut Berpartisipasi di Hari Pertama MPLS"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel